Thursday, 17 March 2016

Yuk,bergabung menjadi microsoft student partner



Hay, teman-teman..

Lama saya tidak berbagi tulisan dengan kalian,dikarenakan aktivitas dan tugas di kampus yang sangat banyak. Tugas dari kampus maupun dari luar kampus, yang sangat menyita waktu. Tugas dari kampus meliputi tugas teori dan praktikum, sedangkan tugas dari luar kampus meliputi organisasi dan aktivitas saya mengikuti beberapa forum. Tugas jika kita kerjakan dengan estimasi waktu yang dekat, pasti terasa greget. Kali ini, saya akan membahas tentang aktivitas terbaruku untuk menambah pengetahuan dunia IT yang saat ini saya geluti. Apakah kalian penasaran dengan aktivitas terbaruku?? Hayo, tebak apa? Yang jelas bukan aktivitas negatif. Yuk, kita intip kegiatan organisasi yang memiliki banyak advantage ke kita.
Jreng...jreng..
                                             
Share:

Friday, 4 March 2016

Stmik Amikom sebagai kampus pencetak entrepreneur di era digital.



Dunia bisnis saat ini, telah mencapai puncaknya sejak masa Internet datang di tahun 2000. Segalanya lebih mudah dan memadai untuk mengakses sebuah portal website jenis apapun. Pada awalnya, penggunaan internet hanya digunakan untuk instansi penting seperti pemerintahan, perusahaan besar dan dunia pendidikan. Namun, saat ini penggunaan internet telah beralih fungsi ke dalam dunia bisnis. Salah satu kendala para pelaku bisnis saat ini adalah promosi sebuah produk/ marketing. 
Seorang entrepreneur  akan memanfaatkan promosi yang membutuhkan dana yang kecil namun, menghasilkan profit yang besar. Pemanfaatan internet adalah salah satu cara untuk mempromosikan produk secara mudah, dana kecil dan memberikan profit yang besar. Di era internet seperti saat ini, banyak para anak muda menggunakan media sosial ataupun media website market place untuk mempromosikan produk. Stmik Amikom sebagai salah satu kampus yang dapat memfasilitasi anak muda / mahasiswa untuk mencetak entrepreneur khususnya di bidang digital marketing. 

Untuk adik-adik yang tidak diterima di salah satu PTN (Perguruan Tinggi Negeri) impian, jangan khawatir. Masih banyak private university(kampus swasta) yang dapat dijadikan rujukan salah satu kampus yang diinginkan. Jika, adik-adik tertarik untuk mempelajari ilmu internet marketing, programming maupun manajemen khususnya di bidang Teknologi Informasi, dapat bergabung  Stmik Amikom  untuk memperoleh banyak informasi tentang kampus ini. Visi Stmik AmikomYogyakarta adalah menjadi sekolah tinggi kelas dunia yang unggul dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi yang berbasis entrepreneurship (private entrepreneur university)Stmik AmikomYogyakarta akan menjadi perguruan tinggi terbaik di Indonesia dibidang teknologi informasi dan komunikasi berbasis entrepreneurship pada 2013 dan menjadi perguruan tinggi terbaik di Asia Tenggara dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi yang berbasis entrepreneurship pada 2020. Menjadi yang terbaik di Asia 2025 dan menjadi unggulan dunia pada tahun 2030 Private entrepreneur university adalah perguruan tinggi yang diukur berdasarkan standar UNESCO menggunakan profit generating income dari bidang riset dan services. 

Jadi, jika anda atau adik-adik yang bingung untuk menentukan kampus yang bagus dan berkualitas untuk menjadi seorang entreprenur dan menguasai pasar digital. Bergabunglah di Stmik Amikom Yogyakarta. Oiya, untuk teman-teman yang sudah kuliah namun penasaran untuk belajar entrepeneur maupun perkembangan dunia IT saat ini, anda dapat mengunjungi website Stmik Amikom untuk melihat update seminar ataupun workshop yang ada setiap saat.





Share:

Thursday, 3 March 2016

Share what you have

Halo, semua..


Lama saya tidak berbagi cerita kepada kalian hehehe. Karena kemalasan saya selama ini dan kegalauan. Oke,lanjut by to the topic. Mana si topik kok ga datang-datang. “pik,topik??”. Masih ingat kata pepatah : “Tangan di atas lebih baik daripada tangan dibawah”. Yang akan saya bahas adalah bagaimana rasanya kita dapat berbagi. Ilmu berbagi memang sudah diterapkan jaman dahulu,jaman Rasullulah lebih tepatnya. Masalah hadist atau apapun, saya belum bisa membahas karena ilmu agama saya belum expert. Berbagi dalam kehidupan sehari-hari kerat kaitannya dengan memberikan sesuatu kepada orang lain. Hanysa saja orang-orang hanya mengkhususkan berbagi dalam bentuk materi terutama uang. Padahal selama ini, jika anda tahu bahwa berbagi itu bukan semata-mata hanya dapat memberikan uang. Mungkin, uang adalah hal yang simple, bisa dibawa kemana-mana dan dapat dihitung. Saya rasa, itu tidak masalah. Yang terpenting pada saat kita memberikan apa yang kita punya adalah rasa ikhlas. Tidak mengungkit sesuatu yang telah kita berikan kepada orang lain.
Saya memulai untuk memulai ilmu berbagai tanpa uang sejak saya aktif dalam organisasi dan kuliah. (“Ciye anak organisator” #ehem).Karena dulu saya anak introvet dan salah jurusan pada salah satu universitas ngeri di surabaya, sehingga pelampiasan saya masuk organisasi yang kece dan eksis sebut saja organisasi eksekutif. Saat saya mengikuti organisasi tersebut, banyak proyek sosial yang di berikan. Dengan bertemu orang-orang baru dan berbagi pengalaman kepada kaum yang membautuhkan, saya akhirnya tertarik untuk mengikuti organisasi yang ke arah sosial. Maka,saya memutuskan untuk mengikuti kegiatan volunteer beberapa organisasi di luar kampus. Pada saat itu, teman terbaik saya sebut saja (Mrs.F) mengajak saya untuk melakukan proyek soaial berkunjung dan memberikan sumbangan ke pada panti asuhan yatim piatu di surabaya. Dan,saat saya berkunjung disalah satu tempat tersebut hati saya dag-dig-dur dier…. berubah 180′. Dari tadinya acuh tak acuh dan tidak peduli kepada sesama menjadi peduli terhadap sesama. Saya sangat mencintai dunia anak-anak, sehingga ketika saya memasuki panti asuhan tersebut saya tidak tahan untuk menitihkan air mata. Banyak sekali anak kecil tak berdosa dibuang oleh ibunya di beberapa tempat,(ex: masjid,depan panti asuhan,dll).
Saat,itu saya mencoba mendekati salah satu anak yang sangat lucu sekali dia bernama anas. Dia bayi umur 1-2 tahun,pertama kali saya memegang bayi ada perasaan canggung luar biasa. Karena saya tidak pernah memiliki adik hehehe. Saya pangku dia, buat dia tertawa dan berfoto dengan dia. Saya sangat suka sekali dengan anas, mungkin sekarang dia berumur 5 tahun dan sudah sekolah TK. Ada satu lagi, anak perempuan berumur 6 tahun namun, dia masih telat untuk berbicara, Saat,itu saya lupa namanya namun, saya ajak bicara dan bermain bersama. Meskipun,saya agak bingung dan canggung banyak pelajaran yang bisa saya dapatkan mengikuti kegiatan sosial selama ini. Kita menjadi lebih bersyukur dan bisa mengurangi hal-hal dalam pikiran kita untuk berfiir negatif atas kekurangan yang kita miliki. Selama ini kita merasa kurang ini dan kurang itu namun kita tidak berfikir bahwa masih ada orang-orang yang masih hidup lebih susah daripada kita. Maka perlulah kita untuk berbagi bersama dalam bentuk apapun. Berbagi bisa berupa ilmu,materi dan doa. Karena iklas adalah salah satu kunci untuk berbagi. Yuk,kita berbagi 
Share:

Dampak Penggunaan Gadget terhadap Pendidikan Anak di Indonesia


Indonesia adalah salah satu negara berkembang di Asia Tenggara. Banyak perkembangan yang telah terjadi selama 5 tahun terkahir ini misalnya ekonomi, sosial dan teknologi. Di era yang semakin canggih, kebutuhan teknologi sangat menunjang kinerja manusia. Banyak perusahaan maupun pusat pendidikan menggunakan teknologi untuk mengelola arsip maupun instrumen pendukung sarana dan prasarana. Salah satu instrumen teknologi yang sangat digemari adalah gadget. Dalam pengertianyya, gadgetadalah alat elektronik yang memiliki pembaharuan dari hari ke hari sehingga membuat hidup manusia lebih praktis. Manusia membutuhkan gadget untuk keperluan yang membutuhkan akses cepat, efisien untuk menghemat waktu, tenaga dan materi.
Seperti kita ketahui, gadget dipasaran memiliki harga yang bervariatif. Harga tersebut berpengaruh terhadap kualitas, kecanggihan dan fitur-fitur yang mendukung. Semakin canggih sebuah gadget maka semakin mahal harga yang ditawarkan. Dipasaran, harga gadget yang semakin bersaing, membuat peminat gadget berburu mencari harga yang sesuai dengan budget yang ada. Pemilik gadget saat ini tidak hanya dilihat dari usia dan profesi, namun lebih kepada gaya hidup (life style) dan kebutuhan masing-masing pengguna. Beberapa tahun lalu, peggunaan gadget lebih banyak digunakan oleh pelaku bisnis dan kalangan menengah ke atas. Penggunaan gadget bagi mereka didasarkan untuk memudahkan bisnis seperti persentasi dan pengiriman surat elektronik. Namun saat ini, banyak remaja yang tertarik penggunaan gadget untuk berkomunikasi, berkirim pesan ataupun hiburan dengan fasilitas audio, video, gambar, game dan lain-lain.
Secara tidak langsung kebutuhan gadget menjadi kebutuhan primer. Salah satu penggunaan gadgetyang semakin digemari adalah penggunaan media sosial sebagai alat untuk berkomunikasi maupun sarana jual beli. Tidak terkecuali untuk dunia pendidikan, banyak guru disekolah yang melakukan proses belajar dengan memanfaatkan teknologi gadget. Penggunaan internet di sekolah oleh pengajar yaitu pengumpulan tugas, persentasi jarak jauh menggunakan (video call) dan chatting, publikasi jurnal dan materi. Banyak aplikasi-aplikasi penunjang pendidikan yang semakin lama semakin berkembang untuk meningkatkan daya kreativitas anak. Aplikasi yang disediakan berupa games, rumus matematika onlinemaupun aplikasi pendukung penulisan seperti office, notepad dan lain sebagainya.
Selain dilihat dari segi positif dalam hal efisiensi pengembangan pendidikan. Ada pengaruh negatif dari penggunaan gadget yang berlebihan untuk perkembangan anak. Contoh pengaruh negatif dari penggunaan gadget adalah berkurangnya tingkat sosial atau kepekaan anak terhadap lingkungan maupun orang lain. Dengan menggunakan gadget, manusia memiliki dunia sendiri tanpa perlu berkomunikasi dan interaksi dengan masyarakat. Dengan moto “Media sosial adalah tempat dimana mendekatkan yang jauh,dan menjauhkan yang dekat”. Makhsud dari moto tersebut adalah penggunaangadget yang salah, saat seseorang berkumpul dalam suatu ruangan, mereka lebih asyik untuk menundukan kepala dan bermain tombol dalam gadget untuk sekedar berkomunikasi maupun melihat aplikasi lain di dalam gadget tanpa menghiraukan orang-orang disekitarnya.
Kemajuan teknologi gadged bagi pendidikan jika dilihat dari sisi negatifnya bisa mengakibatkan siswa malas. Kurangnya kesiapan siswa dalam menghadapi permasalahan dikarenakan lebih mengandalkangadget daripada mencari solusi dengan cara dan ide yang dimiliki sendiri. Sehingga arena teknologi membuat siswa kurang produktif, kurang sabar dalam mengerjakan tugas sekolah, dikarenakan selalu menggunakan mesin pencari(search enginee) yang memudahkan anak untuk copy paste. Melatih siswa untuk belajar curang, terutama dalam hal ujian, karena hal ini membuat siswa lebih mudah dalam membuat copy ujian, menulis rumus dan perhitungan pada aplikasi kakulator dan lain sebagainya.
Begitu juga dengan kemampuan menulis dan membaca bagi siswa. Dapat dimengerti bahwa dalam era globalisasi dan komputer saat ini hampir tidak ada kebutuhan keterampilan menulis. Padahal dengan menulis membuat kita lebih fokus dan memberi kita kesempatan untuk bisa mengekspresi dan eksplor kemampuan yang kita punya lebih mendalam , memang pada dasarnya mengetik dengan menggunakan keyboard komputer atau laptop tidak mengganggu kreativitas dalam menulis. Namun demikian, keterampilan menulis dengan tangan tentu merupakan bagian integrasi dari pendidikan yang baik.
Jika penggunaan gadget tidak bisa dimanfaatkan sebaik mungkin sesuai dengan fungsinya, maka akan berdampak pada degradasi moral dan terjerumus kepada hal-hal yang negatif. Banyak kasus yang terjadi saat ini, anak usia dini sudah terlibat kasus hukum karena mencelekai temannya hingga meninggal dan melakukan pelecehan seksual yang dikarenakan menonton video yang tidak patut untuk dikonsumsi usia dini.
Bahkan mulai dari bangun tidur hinggga tidur lagi selalu sibuk dengan gadget dan ini menjadi gangguan terbesar bagi siswa kedepannya. Penggunaan gadget yang secara terus-menerus dan tanpa pengawasan. Akan membuat seorang anak menjadi kecanduan untuk menggunakannya setiap waktu. Kecanduan tersebut dapat berpengaruh terhadap psikologis anak dalam berinteraksi secara sosial maupun tingkat prestasi anak. Hal ini, membuat kita tersadar bahwa dunia anak saat ini telah jauh berbanding terbalik dengan anak-anak pada era 90 yang dunia anak-anaknya masih sangat kental dengan bermain di lapangan, berkumpul dengan teman-teman dan mencari solusi setiap permasalahan soal di sekolah dengan membaca buku ataupun aktif bertanya kepada pengajar.
Namun pertanyaannya apakah kemajuan teknologi tidak berdampak pada sisi positif? Tidak juga, karena pada dasarnya penggunaan teknologi adalah untuk meningkatkan taraf pendidikan siswa dan tidak menyia-nyiakan sumberdaya seperti waktu dan uang. Karena teknologi ini memiliki dua sisi mata uang, dampak positif dan dampak negatif. Maka dari itu pendidik dan orang tua punya peran untuk melakukan pengarahan dan pengawasan siswa dan anak-anak dalam menggunakan teknologi secara tepat.
Share:

Tuesday, 1 March 2016

Menikmati masa pengangguran dengan belajar di Kampung Inggris Pare Kediri

Selamat pagi, teman-teman :D




Kali ini, saya akan menceritakan pengalaman sekaligus memperkenalkan wisata edukasi  untuk berwisata ke sebuah kota kecil di Jawa Timur. Mungkin sebagian orang telah mengenal kampung inggris yang berada di Pare Kediri. Yups, kampung ini telah berdiri lama dan di pelopori oleh pimpinan BEC yaitu Mr.Kellen. Sampai, pada akhirnya murid-murid dari Mr. Kellen mendirikan beberapa tempat bimbingan belajar bahasa Inggris di desa Pare. Pertama kali, saya membayangkan kampung ini adalah semua orang ataupun penduduknya akan menggunakan bahasa Inggris dalam setiap percakapannya sehari-hari. Namun, ternyata tidak semua demikian, Hanya ada beberapa warga yang menggunakan bahasa Inggris. Itupun hanya sebagian kecil yang berada di sekitar tempat-tempat kursus maupun di sekitar camp/dorm. Jadi, buat teman-teman yang masih belum fasih berbahasa Inggris, jangan ragu atau takut untuk belajar di kampung ini. Karena menurut saya, Istilah kampung Inggris hanya terdiri dari sebuah kampung yang memiliki banyak tempat bimbingan belajar.  
Selain tempat bimbingan belajar, dikampung Inggris juga memiliki beberapa macam tempat penginapan bagi para siswa yang ingin belajar. Jenis penginapanpun bermacam-macam ada boarding house(kos) ataupun asrama /camp / dorm. Harga untuk setiap kos dan camp pun, bermacam-macam tergantung teman-teman ingin mendapatkan fasilitas ataupun tipe camp yang teman-teman inginkan. Harga kos masing-masing beragam mulai dari harga 200 ribu - > 500 ribu/bulan  tergantung  fasilitas yang disediakan. Untuk camp ataupun asrama juga memiliki harga yang berbebeda untuk standart harga camp yaitu 300 ribu - 700 ribu / bula. Karena beberapa asrama memiliki fasilitas maupun materi pelajaran yang akan disediakan. Perbedaan dari asrama dan kos adalah  kos adalah sebuah penginapan yang tidak memiliki aturan apapun, di dalam kos  kamu bebas untuk berbicara bahasa Indonesia dan tidak ada jadwal untuk mengikuti kegiatan apapun. Berbeda dengan camp/ asrama, di dalam camp kamu mendapatkan aturan dan jadwal. Aturan tersebut meliputi wajib berbicara bahasa Inggris dalam percakapan sehari-hari. Dan, jadwal yang saya maksud adalah di dalam camp, kamu akan mengikuti kegiatan wajib yaitu kelas pagi dan kelas malam. Kelas pagi yaitu seperti penghafalan vocab maupun bercerita. Untuk kelas malam yaitu belajar grammar ataupun speaking seperti story telling atau pidato. Tergantung asrama tersebut memberikan pelajaran yang beda-beda. Camp/ asrsama memiliki jenis yang berbeda-beda ada camp yang difokuskan untuk IELTS/TOEFL dan ada pula camp yang hanya untuk melatih teman-teman dalam berbicara.
Saya akan mereview sedikit tentang pengalaman saya camp di beberapa tempat dan beberapa lembaga kursus yang saya ikuti selama 4 bulan di Pare.
1.Camp
           1.Fokus Speaking : Saya merekomendasikan Zeal, dikarenakan di camp tersebut memiliki peraturan ketat dan english area dijalankan dengan benar. Teman-teman saya sudah merasakan bagaimana camp di zeal. Camp zeal sangat membantu teman-teman dalam melatih kepercayaan diri dalam berbicara. Untuk mengetahui tentang Zeal: http://webster-pare.weebly.com/camp.html
                2. Fokus TOEFL/IELTS: Saya merekomendasikan untuk mengikuti camp di Elfast Toefl dan TEST. Di camp tersebut teman-teman akan lebih di fokuskan untuk belajar dan mengikuti exam(latihan soal) selama seminggu 3x. Pengalaman saya mengikuti camp toefl di Elfast sangat menyenangkan dalam meningkatkan nilai Toefl camp. Disana, kalian akan mendapatkan tips dan trik untuk menyelesaikan soal-soal TOEFL berupa speaking,listening dan reading. Camp TOEFL Elfast memiliki fasilitas: kamar terdiri 4 orang, tv bersama dan english area. Jika di camp TEST, teman-teman dapat memilih program TOEFL dan IELTS. Untuk TEST camp saya mendapatkan rekomendasi dari teman. Jika ingin mengetahui lebih lanjut silahkan mengunjungi link: http://www.test-pare.com/index.php/program/toefl-camp
2. Course (Tempat Kursus)
                        Tempat kursus yang akan bahas terdiri dari beberapa jenis. Yaitu tempat kursus untuk program speaking dan listening, writing dan Toefl/ IELTS.
         1.Speaking dan listening
   Untuk teman-teman yang ingin fokus dalam hal speaking seperti speech, debat dan public speaking, teman-teman dapat bergabung bersama dafodils. Di dafodils terdiri dari beberapa  level, sehingga teman-teman dapat mengukur seberapa level teman-teman dan kelas mana saja yang akan dipilih. Saya merekomendasikan beberapa mentor yang menurut saya bagus yaitu Miss Dina, Miss Indah dan Miss. Septin, Dari beberapa mentor tersebut memiliki ciri khas dalam mengajar. Untuk yang ingin membuat cara bicara kita seperti bule baik menggunakan aksens british atau america. Temen-temen dapat mencoba marvelous dan Peace. Yang ingin belajar langsung oleh bule, teman-teman dapat mencoba RnB. Karena pengalaman teman saya yang mengajar langsung di datangkan dari amerika.
Untuk link website :
Marvelous: http://kampunginggris.in/the-marvelous-pare/
Daffodils:http://www.ourdaffodils.com/
          2. Writing
Untuk teman-teman yang ingin mempelajari grammar, teman-teman dapat memilih Elfast. Di elfast teman-teman dapat mempelajari grammar terlebih dahulu. Grammar adalah himpunan dari aturan-aturan yang terstruktur yang mengatur susunan kalimat, frase, dan kata dalam bahasa apapun.  Karena, saya tidak mengkhususkan untuk writing, saya tidak punya review lembaga kursus, Namun, menurut pengalaman teman saya lembaga kursus yang bagus untuk mempelajari grammar sebelum masuk ke dalam writing adalah Elfast. Karena di Elfast, teman-teman akan difokuskan untuk mempelajari strutur data dengan baik.
          3.TOEFL/IELTS
Untuk Toefl teman-teman dapat memilih Elfast, karena di Elfast akan diberikan pelatihan secara intensif dan materi-materi yang akan membuat teman-teman dapat menguasai trik toefl dengan baik dan benar. Untuk IELTS saya menyarankan untuk mengikuti TEST karena dari pengalaman teman saya, TEST mengajarkan secara intensif menggunakan cara mengikuti CAMP. Sehingga tiap hari teman-teman akan intensif untuk belajar dengan keras.

Di pare, teman-teman akan mendapatkan banyak pengalaman selain belajar bahasa Inggris. Karena teman-teman akan mendapatkan teman dari berbagai macam daerah di Indonesia maupun luar Indonesia. Karena, di Pare juga ada beberapa siswa dari negara asean seperti thailand, malaysia maupun dari Arab. Karena, dulu saya pernah mendapatkan teman dari Timur Tengah hhehehhe. Disana teman-teman juga akan memiliki teman dari berbagai macam usia sehingga, kita dapat beradaptasi dengan berbagai macam perbedaan.
Tak ada batasan umur dan area, jika teman-teman ingin belajar. :)_
       


Share:

Blog Archive